Kamis, September 21, 2023
Beranda UMUM Yuk Daftar, PPBD SMP Kota Metro Dimulai

Yuk Daftar, PPBD SMP Kota Metro Dimulai

Perspektiflampung.com-Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kota Metro dimulai pada tanggal 3 Juli sampai dengan 12 Juli 2023.

       Sebagaimana pelaksanaan PPDB jenjang SMP tahun sebelumnya, tersedia setidaknya empat jalur pendaftaran, yakni jalur zonasi, jalur afirmasi, perpindahan tugas orang tua, dan jalur akademik. Untuk proses pendaftaran yang dilaksanakan secara online, calon peserta didik baru dapat mengakses website PPDB http://smp.metroppdbonline.com.
       Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Metro, Suwandi melalui Kepala Bidang Pembinaan Pendidikan Dasar, Fezal Aferizal menjelaskan, PPDB jenjang pendidikan SMP di Kota Metro, dimulai Senin (03/07/2023) hingga tanggal 12 Juli mendatang. “Pendaftaran dilaksanakan secara online melalui website PPDB http://smp.metroppdbonline.com.,” kata Fezal Aferizal, Minggu (02/07/2023).
       Lebih lanjut, ia menjelaskan dalam PPDB SMP, terdapat empat jalur pendaftaran, yakni jalur zonasi dengan prosentase 60 persen dari daya tampung sekolah, jalur afirmasi 15 persen, perpindahan tugas orang tua yang meliputi ASN atau pegawai BUMN sebanyak 5 persen, serta jalur prestasi sebanyak 20 persen. “Untul PPDB, jalur zonasi memang mendapatkan porsi paling banyak, karena Kementerian Pendidikan mengisyaratkan jalur zonasi paling sedikit 50 persen dari daya tampung sekolah,” paparnya.
       Berdasarkan Pedoman Pelaksanaan PPBD jenjang SMP yang diterbitkan oleh Dinas Dikbud Kota Metro, pendaftaran calon peserta didik baru dimulai pada tanggal 3 sampai dengan 12 Juli 2023. Untuk jalur zonasi, afirmasi, dan perpindahan tugas orang tua ditutup tanggal 7 Juli 2023. Sedangkan, pengumuman untuk ketiga jalur tersebut, dilakukan tanggal 7 Juli 2023 pukul 17.30 WIB.
       Selanjutnya, pendaftaran calon peserta didik baru jalur prestasi dilaksanakan pada tanggal 10 Juli sampai dengan 12 Juli 2023, dan pengumuman hasil akhir seleksi calon peserta didik baru jalur prestasi pada tanggal 12 Juli 2023 pukul 17.00 WIB. Dan, calon peserta didik baru yang dinyatakan lulus wajib melakukan daftar ulang pada tanggal 13 dan 14 Juli 2023. (ga)



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Iklan

Iklan

Iklan

Most Popular

Recent Comments