Jumat, April 19, 2024
Beranda KESEHATAN 12 Pegawai Kantor KPKNL Kota Metro Dilaporkan Terpapar Covid-19

12 Pegawai Kantor KPKNL Kota Metro Dilaporkan Terpapar Covid-19

Perspektiflampung.com-Mengejutkan, sebanyak 12 orang pegawai Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Kota Metro, dilaporkan terpapar covid-19. Sejak dua hari lalu, kantor yang terletak di Jalan AH Nasution Yosorejo Metro Timur, menutup pelayanan.

       Berdasarkan keterangan yang berhasil dihimpun, sebanyak 12 orang pegawai kantor yang berada di bawah naungan Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan tersebut, terpapar covid-19. “Sejak Kamis kemarin, Kantor KPKNL dikunci. Infonya ada 12 orang pegawai yang terpapar.covid-19,” kata Riska, salah seorang warga setempat, Sabtu (19/06/2021).
       Sayangnya, Juru Bicara Satgas Covid-19 Kota Metro, Erla  Andrianti belum berhasil dikonfirmasi, pesan yang dikirim melalui layanan WhatsApp hingga pukul 22.00.WIB belum juga dibalas.
       Terpisah, Kepala.Satuan Pol PP Kota Metro, Imron membenarkan informasi terkait pegawai Kantor KPKNL yang terpapar covid-19. “Iya, informasi itu benar, tadi siang sudah diekspose di Grup Covid-19, dan sudah diketahui oleh pimpinan dan Forkopimda,” kata Imron.
       Ia juga menambahkan, Senin (21/06/2021) lusa, pihaknya bersama dengan tim dari TNI dan Polri akan mendatangi Kantor KPKNL. “Sesuai dengan Peraturan Walikota (Perwali) nomor 39 tahun 2021, kami akan menutup sementara pelayanan di kantor tersebut,” ungkapnya. (ga)



LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Iklan

Iklan

Iklan

Most Popular

Recent Comments